HUBUNGAN PENGETAHUAN, SIKAP DAN TINDAKAN YANG BERHUBUNGAN DENGAN PENGELOLAAN SAMPAH PASAR MERANTI BARU KOTA MEDAN

Mercy Handayani Zebua(1*), Hartono Hartono(2), Putri Yunita Pane(3),

(1) Prodi Kesehatan Masyarakat, Universitas Prima Indonesia
(2) Prodi Kesehatan Masyarakat, Universitas Prima Indonesia
(3) Prodi Kesehatan Masyarakat, Universitas Prima Indonesia

(*) Corresponding Author

Abstract


ABSTRAK Sampah merupakan konsekuensi dari adanya aktivitas manusia yang menghasilkan buangan atau sisa akhir, pengelolaan yang ada saat ini hanya terbatas pada pengelolaan sampah secara konvensional yaitu hanya diangkut dari tempat penghasil sampah ke TPS dan kemudian hanya dibuang begitu saja ke TPS tanpa dilakukan pengelolaan terlebih dahulu. Tujuan dari penelitian ini bertujuan untuk mengetahui Faktor yang berhubungan dengan Pengelolaan Sampah Pasar Meranti Baru Kota Medan. Jenis penelitian ini bersifat deskriptif analitik yaitu penelitian yang mencoba menggambarkan atau menggali suatu fenomena yang terjadi pada masyarakat atau kelompok. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh pedagang Pasar Meranti Baru Kota Medan yang berjumlah 68 orang Dengan ketentuan pengambilan sampel secara total sampel. Berdasarkan hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa ada hubungan pengetahuan pedagang dengan pengelolaan sampah di Pasar Meranti Baru dengan P-Value 0,002. Ada hubungan sikap pedagang dengan pengelolaan sampah Pasar Meranti Baru dengan P-Value 0,001. Ada hubungan antara tindakan pedagang dengan pengelolaan sampah Pasar Meranti Baru dengan P-Value 0,001. Kata Kunci: pengetahuan, sikap, tindakan, pedagang, pengelolaan sampah

Full Text:

PDF

Article Metrics

Abstract viewed : 36 times
PDF files downloaded : 21 times

DOI: https://doi.org/10.31596/jcu.v13i1.1330

Refbacks

  • There are currently no refbacks.




Copyright (c) 2024 Jurnal Keperawatan dan Kesehatan Masyarakat Cendekia Utama

Creative Commons License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution 4.0 International License.

Journal Indexed by:

Indonesian Publication Index (IPI) Indonesian Scientific Journal Database (ISJD) Google Scholar Garuda Ristekdikti OneSearch PKP Index CrossRef

Copyright of Jurnal Keperawatan dan Kesehatan Masyarakat Cendekia Utama. ISSN: 2252-8865 (Print) dan 2598-4217 (Online).

Creative Commons License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution 2.0 Generic License.

View My Stats