Hubungan Antara Pengguna Alat Pelindung Diri, Pengetahuan dan Waktu Kerja dengan Kecelakaan Kerja pada Pekerja Konveksi Rumah Tangga "Fanny Collection" di Desa Sendang Kecamatan Kalinyamatan Kabupaten Jepara Tahun 2011

Nur Wahyuningsih(1*), Eko Prasetyo(2),

(1) 
(2) 

(*) Corresponding Author

Abstract


Kerugian akibat kecelakaan kerja dapat dicegah dengan mengetahui faktor resiko terjadinya kecelakaan. Faktor resiko kerja antara lain penggunaaan alat pelindung diri, pengetahuan dan waktu  kerja. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis hubungan pengguna alat pelindung diri, pengetahuan dan waktu kerja dengan kecelakaan kerja pada pekerja konveksi rumah tangga di desa Sendang Kabupaten Jepara. Jenis penelitian yang digunakan adalah explanatoris research dengan total populasi 67 responden. Data hasil penelitian di analisis dengan uji Chi Square. Hasil penelitian menunjukan bahwa sebagian besar pekerja tidak menggunakan alat pelindung diri sebesar 56,7%, dengan tingkat pengetahuan sebagian besar baik 76,1%, waktu kerja sebagian besar tidak baik 71,6%), dan kecelakaan kerja sebagian besar tidak terjadi 55,2%. Ada hubungan antara pengguna alat pelindung diri dengan kecelakaan kerja yang ditunjukkan dengan nilai p value=0,026, tidak ada hubungan antara pengetahuan dengan kecelakaan kerja dengan nilai p value=0,055, dan ada hubungan antara waktu kerja dengan kecelakaan kerja  dengan nilai p value=0,006.

 

Kata Kunci : Alat pelindung diri, Pengetahuan, Waktu kerja , Kecelakaan kerja

Full Text:

Naskah Fulltext

Article Metrics

Abstract viewed : 623 times
Naskah Fulltext files downloaded : 105 times

DOI: https://doi.org/10.31596/jkm.v0i0.25

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Journal Indexed by:

Google Scholar Garuda OneSearch PKP Index Crossref

Copyright of JKM (Jurnal Kesehatan Masyarakat) Cendekia Utama. ISSN: 2338-6347 (Print) dan 2580-992X (Online).

Creative Commons License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution 2.0 Generic License. View My Stats