HUBUNGAN STATUS ANEMIA DENGAN TINGKAT MORBIDITAS PADA LANSIA BURUH GENDONG DI PASAR INDUK TRADISIONAL YOGYAKARTA

(1) Universitas Ahmad Dahlan
(2) Universitas Ahmad Dahlan
(3) Universitas Ahmad Dahlan
(*) Corresponding Author
Abstract
Buruh gendong atau endong-endong merupakan sebutan bagi wanita yang menjual jasa angkat barang dengan cara menggendong. Kelompok ini merupakan salah satu kelompok yang rentan terhadap anemia defisiensi besi. Penghasilan yang rendah dan tingkat pendidikan yang rendah merupakan faktor risiko anemia defisiensi besi di masyarakat. Buruh gendong lansia biasanya mempunyai susunan gigi yang tidak sempurna sehingga mereka akan kesulitan mengkonsumsi jenis zat besi hem yang umumnya berasal dari daging. Kondisi inilah yang sering menyebabkan lansia berisiko terkena anemia defisiensi besi. Dampak anemia pada lansia diantaranya penurunan tingkat intelektual, produktivitas kerja dan tingkat morbiditas. Pada penelitian ini peneliti bermaksud meneliti hubungan antara status anemia dengan tingkat morbiditas wanita lansia buruh gendong di Pasar tradisional kota Yogyakarta baik yang berada di Giwangan maupun Bringharjo.Tujuan penelitian ini untuk mengetahui deskripsi kejadian anemia dan hubungannya status anemia terhadap tingkat morbiditas wanita lansia buruh gendong. Studi kasus di Pasar Pasar Tradisional Yogyakarta baik Giwangan maupun Bringharjo.Metode yang dipakai dalam penelitian ini adalah Cross Sectional, yaitu dengan mengukur variabel status anemia dan tingkat morbiditas secara bersamaan. Berdasarkan uji chi square didapatkan hasil tidak ada hubungan antara status anemia dengan tingkat morbiditas wanita lansia buruh gendong dengan nilai p value 1,00.Tidak ada hubungan antara status anemia dengan tingkat morbiditas lansia buruh gendong di pasar tradional Yogyakarta.Â
Â
Kata Kunci : anemia, buruh gendong, morbiditasFull Text:
PDFArticle Metrics


DOI: https://doi.org/10.31596/jcu.v8i1.306
Refbacks
- There are currently no refbacks.
Copyright (c) 2019 Jurnal Keperawatan dan Kesehatan Masyarakat Cendekia Utama

This work is licensed under a Creative Commons Attribution 4.0 International License.
Journal Indexed by:







Copyright of Jurnal Keperawatan dan Kesehatan Masyarakat Cendekia Utama. ISSN: 2252-8865 (Print) dan 2598-4217 (Online).

This work is licensed under a Creative Commons Attribution 2.0 Generic License.