GAMBARAN TINGKAT PENGETAHUAN IBU POST PARTUM DALAM PERAWATAN LUKA PERINEUM DI RSUD dr. LOEKMONO HADI KUDUS

(1) STIKES Cendekia Utama Kudus
(2) STIKES Cendekia Utama Kudus
(*) Corresponding Author
Abstract
Perawatan luka perineum merupakan pemenuhan kebutuhan untuk menyehatkan daerah antara paha yang dibatasi vulva dan anus pada ibu yang dalam masa antara kelahiran plasenta dengan kembalinya organ genetik seperti pada waktu sebelum hamil. Perawatan perineum yang tidak benar dapat mengakibatkan kondisi perineum yang terkena lokhea dan lembab sangat menunjang perkembangnya bakteri. Ada beberapa faktor yang mempengaruhi penyembuhan luka perineum salah satu diantranya adalah Faktor Eksternal : Tradisi, Pengetahuan, Sarana Prasarana, Gizi. Sedangkan Faktor Internal : Usia, Cara Perawatan, Personal Hygine, Infeksi. Penelitian ini menggunakan jenis penelitian diskriptif dengan rancangan cross sectional.Jumlah sampel sebanyak 32 responden. Dengan tehnik pengambilan sampel menggunakan teknik Total sampling. Hasil penelitian menunjukkan bahwa sebagian besar pengetahuan ibu post partum tua adalah sedang sebanyak 15 orang (46,9%) dan perolehan paling sedikit adalah pengetahuan ibu post partum baik sebanyak 8 orang (25%)di ikuti ibu post partum yang memiliki pengetahuan rendah sebanyak 9 orang (28,1%).
Kata Kunci : Pengetahuan, Post partum, Perawatan, Luka Perineum.
Full Text:
PDFArticle Metrics


DOI: https://doi.org/10.31596/jcu.v8i1.308
Refbacks
- There are currently no refbacks.
Copyright (c) 2019 Jurnal Keperawatan dan Kesehatan Masyarakat Cendekia Utama

This work is licensed under a Creative Commons Attribution 4.0 International License.
Journal Indexed by:







Copyright of Jurnal Keperawatan dan Kesehatan Masyarakat Cendekia Utama. ISSN: 2252-8865 (Print) dan 2598-4217 (Online).

This work is licensed under a Creative Commons Attribution 2.0 Generic License.