ANALISIS IMPLEMENTASI PROGRAM PEMBERIAN TABLET TAMBAH DARAH IBU HAMIL PADA MASA PANDEMI COVID-19 DI WILAYAH PUSKESMAS KABUPATEN JEPARA

Aniesah Amieratunnisa(1*),

(1) Universitas Diponegoro

(*) Corresponding Author

Abstract


Hasil RISKESDAS 2018 menyatakan bahwa prevalensi Anemia pada ibu hamil di Indonesia masih cukup tinggi sebesar 48,9%, meningkat dibandingkan hasil RISKESDAS 2013 sebesar 37,1%. Saat ini seluruh dunia sedang mengalami masa pandemi COVID-19 yang menghambat berbagai aktivitas di seluruh sektor. Tujuan penelitian menganalisis implementasi program pemberian Tablet Tambah Darah (TTD) pada ibu hamil selama masa pandemi COVID-19 di wilayah Puskesmas Kabupaten Jepara. Penelitian ini dilakukan dengan metode kualitatif. Informan utama terdiri dari 4 orang bidan koordinator dan 5 orang informan triangulasi yang dipilih secara purposive dan berdasarkan kriteria inklusi, yaitu mewakili Puskesmas di wilayah zona merah dan zona oranye dengan cakupan tertinggi dan terendah di Kabupaten Jepara. Pengumpulan data menggunakan wawancara mendalam dan observasi sarana dan prasarana. Pengolahan dan analisa data penelitian ini menggunakan metode analisis isi (content analysis). Hasil penelitian menunjukkan bahwa implementasi pemberian TTD ibu hamil mengalami kendala di awal pandemi COVID-19. Komunikasi yang kurang jelas berpengaruh pada pelaksanaan program. Kurangnya dukungan kepala puskesmas menyebabkan cakupan menjadi rendah. Perubahan SOP pemberian TTD ibu hamil pada masa pandemi COVID-19 tidak dibuat secara khusus. Kesimpulan dari penelitian ini adalah perbedaan implementasi pemberian TTD ibu hamil di Puskesmas cakupan tinggi dan rendah selama masa pandemi dipengaruhi oleh kejelasan informasi dan sikap stakeholder. Saran penelitian ini Dinas Kesehatan dan Puskesmas perlu mengadakan pertemuan rutin dengan menerapkan protokol kesehatan dan stakeholder perlu mendukung berjalannya pemberian TTD ibu hamil agar cakupan dapat memenuhi target.


Keywords


Implementasi Program; Tablet Tambah Darah; Ibu Hamil; Pandemi COVID-19

Full Text:

PDF

Article Metrics

Abstract viewed : 859 times
PDF files downloaded : 225 times

References


] WHO. Anaemia [Internet]. 2020 [cited 2020 Aug 27]. Available from: https://www.who.int/health-topics/anaemia#tab=tab_1

] Azizah I, Kasmini O. Kematian Neonatal di Kabupaten Grobogan. Higeia J Public Heal Res Dev [Internet]. 2017;1(3):84–94. Available from: http://journal.unnes.ac.id/sju/index.php/higeia

] Kementerian Kesehatan RI. Riset Kesehatan Dasar 2018. Jakarta; 2018.

] Kementerian Kesehatan RI. Peraturan Menteri Kesehatan Republik Indonesia Nomor 97 Tahun 2014 Tentang Pelayanan Kesehatan Masa Sebelum Hamil, Masa Hamil, Persalinan, Dan Masa Sesudah Melahirkan, Penyelenggaraan Pelayanan Kontrasepsi, Serta Pelayanan Kesehatan Seksual. Jakarta; 2013.

] Kementerian Kesehatan RI. Profil Kesehatan Indonesia 2019. Jakarta; 2020.

] Dinas Kesehatan Provinsi Jawa Tengah. Profil Kesehatan Jawa Tengah 2018. Semarang; 2018.

] Dinas Kesehatan Kabupaten Jepara. Profil Kesehatan Kabupaten Jepara 2020. Jepara; 2021.

] Margirizki SA, Sumarmi S. Analisa Program Tablet Tambah Darah untuk Ibu Hamil di Kota Bogor. Media Gizi Kesmas. 2019;8(1):19–26.

] Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19. Peta Sebaran Covid-19 di Indonesia [Internet]. 2020 [cited 2020 Oct 2]. Available from: https://covid19.go.id/peta-sebaran

] Satgas COVID-19 Jawa Tengah. Sebaran COVID-19 Jawa Tengah [Internet]. 2020. Available from: https://corona.jatengprov.go.id/data

] Anggito A, Setiawan J. Metode penelitian kualitatif. Sukabumi: Jejak; 2018. 54–55 p.

] Kementerian Kesehatan RI. Definisi Operasional Profil Kesehatan 2015 [Internet]. 2016. Available from: https://pusdatin.kemkes.go.id/resources/download/lain/Definisi-Operasional-Profil-Kes-2015.pdf

] Septiani W. Pelaksanaan Program Pemberian Tablet Zat Besi (Fe) pada Ibu Hamil. J midwifery Sci. 2017;1(2):86–92.

] Kementerian Kesehatan RI. PEDOMAN PELAYANAN ANTENATAL, PERSALINAN, NIFAS, DAN BAYI BARU LAHIR Di Era Adaptasi Kebiasaan Baru (Revisi 2). Jakarta; 2020.

] Lucia S, Purwandari A, Pesak E. Pengaruh Pelaksanaan Kelas Ibu Hamil Terhadap Pengetahuan Tentang Persiapan Persalinan. J Ilm Bidan. 2015;3(1):91266.

] Saputri NS, Anbarani MD, Toyamah N, Yumna A. Dampak Pandemi Covid-19 Pada Layanan Gizi Dan Kesehatan Ibu Dan Anak (KIA). 2020;(5):1–8.

] Indiahono D. Kebijakan Publik Berbasis Dynamic Policy Analisys. Yogyakarta: Gava Media; 2009.

] Triana Mutmainah V, Achadi Nugraheni S, Suparwati A. Analisis Perbedaan Implementasi Program Suplementasi Tablet Besi Ibu Hamil oleh Petugas Gizi antara Puskesmas Cakupan Tinggi dan Rendah di Wilayah Kabupaten Kendal Analysis of the Difference between Iron Supplementation Program and Primary Healthcare Cent. Manaj Kesehat Indones. 2014;02(02):140.

] Listyaningrum TH. Implementasi permenkes 88 tahun 2014 di pukesmas daerah istimewa yogyakarta (DIY). J Heal Stud. 2019;3(1):1–11.




DOI: https://doi.org/10.31596/jkm.v9i2.735

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Journal Indexed by:

Google Scholar Garuda OneSearch PKP Index Crossref

Copyright of JKM (Jurnal Kesehatan Masyarakat) Cendekia Utama. ISSN: 2338-6347 (Print) dan 2580-992X (Online).

Creative Commons License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution 2.0 Generic License. View My Stats